Tuesday, 6 December 2011

Resep Dry Fried Beef


Bahan-Bahan
750 gr Daging tak berlemak, potong kecil-kecil
1 1/2   sendok makan gula
2 sdt   Jahe segar, diparut
1 sdt   Ketumbar
1/2 sdt Jinten
1/4 sdt Pala
2 sdt   Garam
2 sdm Minyak sayur
1 Siung bawang putih ditumbuk halus
2 cangkir air atau kaldu daging
1 sdt jus asam
1 sdt pasta udang

Cara membuat:
Letakkan daging sapi dalam sebuah mangkok, campurkan bersama gula, jahe, ketumbar, jinten, pala dan garam, aduk rata dengan daging
Biarkan selama 20 menit agar bumbu-bumbu menyerap.  Panaskan wajan, tambah minyak dan tumis bawang putih.  Lalu tambahkan daging dan tumis hingga warnanya berubah, masukkan air atau kaldu serta jus asam
Tumbuk halus terasi dan tambahkan ke dalam adonan tersebut. Lanjutkan memasak dengan perlahan dengan ditutupi hingga benar-benar kering, namun jangan sampai hangus.  Hidangkan dengan nasi putih

No comments:

Post a Comment

Nice comment !